PENERAPAN E-GOVERNMENT PADA KOTA MAKASSAR "MAKASSAR SOMBERE & SMART CITY - MAKASSAR TOURISM APP"











Standar pelayanan dalam era pemanfaatan komputer dalam berbagai bidang semakin luas, sehingga sistem informasi pun menjadi suatu kebutuhan untuk mempermudah, mempercepat dalam menghasilkan informasi bagi masyarakat. Tentunya hal tersebut menjadi pokok permasalahan pemerintah untuk meningkatkan pelayaan publik, dengan memberikan layanan baru berbasis teknologi kepada masyarakat melalui teknologi informasi baik dalam bentuk gambar, text, grafik dan suara.
Pelayanan yang berbasiskan teknologi komputerisasi diterapkan akibat dari adanya tuntutan / dorongan kemajuan teknologi itu sendiri dan kebutuhan masyarakat yang makin lama makin meningkat dan membutuhkan kecepatan dalam pelayanan. Pelayanan publik harus terus mengalami transformasi dalam bidangnnya, salah satunya dalam bidang teknologi, untuk mengefisienkan waktu yakni dengan menerapkan Elektronik Pemerintahan (E-Pemerintahan) dalam pelayan publik.
Penerapan e-Pemerintahan dalam pelayanan publik menjadi sebuah tuntutan dan kewajiban pemerintah untuk melaksanakannya sesuai dengan Keppres no. 3 tahun 2003 Tentang Kebijakan dan Strategi Nasional Pengembangan e-Pemerintahan, sedangkan Pelayanan Publik berdasarkan Undang-Undang No. 25 tahun 2009.
Saat ini, Pemerintah Kota Makassar juga telah menerapkan pelayanan berbasis E-Goverment, salah satunya adalah dengan membangun situs  www.makassarkota.go.id. Dengan adanya situs ini, diharapkan agar lebih mudah membantu masyrakat dalam mencari informasi seputar Kota Makassar serta pelayanan-pelayanan yang dibutuhkan oleh Masyrakat. Dalam penerapan e-government di Kota Makassar, bukanlah suatu hal yang sangat mudah dilakukan. Apalgi istilah e-government yang masih cukup awam dikalangan masyarakat.




A.   Penerapan E-Government dalam Keterkaitan SmartCity di Kota Makassar
E-Government merupakan singkatan dari elektronik pemerintah. E-Government merupakan salah satu upaya untuk mengembangkan penyelenggaraan kepemerintahan yang berbasis elektronik. Suatu penataan system manajemen dan proses kerja di lingkungan pemerintah dengan mengoptimalkan pemanfaatan teknologi informasi dan komunikasi. Dimana dengan adanya E-government ini diharapkan dapat membantu dalam meningkatkan kualitas dalam pelayanan publik secara efektif, efisien, dan transparan.
Penerapan e-government di kota Makassar merupakan salah satu wujud program Smart City. Dapat dikatakan bahwa, pemerintah kota Makassar lebih merujuk kepada konsep Smart City dalam memperlengkap sistem ataupun cara kerja pemerintah dengan lebih kompeten. Dengan berjalannya program Smart City, diharapkan dapat mengoptimalisasikan penggunaan sistem Teknologi Informasi pada sistem pemerintahan (e-government), sehingga tercipta lingkungan kerja yang efektif, efisien, serta transparan.
Visi dari Kota Makassar dengan menerapkan e-government ini ialah menjadikan Makassar sebagai Kota dunia yang nyaman untuk semua. Untuk mencapai visi ini maka diperlukannya Smart City. Hal ini berarti pemerintah Kota Makassar tidak hanya menciptakan sistem kerja pemerintahan yang efektif, efisien dan juga transparan, namun pemerintah kota harus menciptakan kota pintar atau Smart City untuk mendorong perwujudan lingkungan yang berkelanjutan dengan dukungan infrastruktur, ekonomi, kelembagaan dan tata kelola perkotaan yang lebih mengakomodasi kebutuhan masyarakat, dimana Smart City merupakan pendekatan menuju kota layak huni dan berkelanjutan.
Dengan kata lain bahwa, hadirnya Smart City ini memperkuat e-government dengan maksud memperkuat serta memperlancar penerapan e-government itu sendiri. Sehingga dengan hal Ini akan menjadi interaksi aktif dan cepat antara pemerintah dan warganya akan dapat mewujudkan tata kelola kota yang baik dan efisien.
Terpaut penerapan e-government dalam meningkatkan kualitas layanan terhadap publik dengan menggunakan konsep Smart City, kini pemerintah kota maupun masyrakat dapat memanfaatkan berbagai fitur, aplikasi maupun layanan-layanan secara online.
B.   Makassar Sombere dan Smart City
Menjadikan Makassar sebagai kota dunia yang nyaman untuk semua, merupakan visi dari pemerintah kota Makassar. Untuk menjalankan serta merealisasikan visi ini, maka pemerintah kota menggunakan konsep Smart City dimana bicara mengenai memanfaatkan teknologi modern dalam kehidupan sehari-hari. Namun konsep Smart City ini pun diggabungkan dengan kearifan lokal masyarakat yakni Sombere, dimana Sombere itu berarti terbuka, bergaul, ramah-tamah.
Penggabungan konsep Sombere dan Smart City menggabungkan dua hal utama yakni Kemajuan ilmu dan pengetahuan teknologi dengan nilai-nilai kearifan lokal masyarakat.  Tujuan dibalik penggabungan dua konsep ini adalah pemanfaatan terhadap teknologi  tanpa meninggalkan budaya lokal.
Terkait dengan Smart City dan Sombere, pemerintah kota Makassar telah menyiapkan aplikasi tersendiri untuk Makassar Sombere & Smart City. Aplikasi yang berbasiskan android ini dapat ditemukan dalam situs resmi pemkot Makassar yakni Tourism Makassar. Aplikasi ini dapat diunduh secara gratis.
Dalam aplikasi Tourism Makassar memiliki sembilan menu utama yakni. Ke sembilan menu utama ini yang akan nantinya menjadi pelayan digital atau pun menjadi pemandu terutama bagi para wisatawan. Aplikasi ini pun meyediakan dua bahasa yakni bahasa Indonesia dan juga bahasa Inggris, sehingga lebih memudahkan para wisatawan.
C.   Aplikasi Makassar Sombere and Smart City (Tourism Makassar)
Awal tahun 2016, Pemerintah Kota Makassar lewat Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif meluncurkan sebuah aplikasi berbasis smartphone yang diberi nama “Tourism Makassar.” Sebuah layanan berbasis smartphone yang berfungsi untuk memudahkan para wisatawan lokal maupun mancanegara dalam menemukan destinasi wisata, transportasi, serta berbagai hal yang berhubungan dengan Makassar. Semua info mengenai Kota Makassar terkumpul menjadi satu di dalam aplikasi Tourism Makassar.
Di dalam aplikasi Tourism Makassar tersebut, pengguna dimudahkan dengan beberapa menu seperti informasi wisata kuliner, hotel, toko oleh-oleh yang meliputi penjelasan singkat, alamat, jam buka, dan telepon. Selain itu Tourism Makassar juga menampilkan peta yang dapat membantu wisatawan dalam menemukan rute ke objek wisata yang dituju melalui Google Maps API dan juga menampilkan posisi dari pengguna sekarang dengan menggunakan GPS.
Dengan adanya Tourism Makassar, orang-orang yang hendak berlibur ke Kota Makassar juga tidak perlu lagi dipusingkan dengan berbagai permasalahan transportasi karena di dalam aplikasi tersebut sudah ada menu untuk menelepon taksi. Pengguna aplikasi dapat langsung menekan tombol telepon untuk menelepon taksi maupun rumah sakit yang ada di Makassar berdasarkan informasi dari aplikasi Tourism Makassar.
D.   Fitur-fitur Aplikasi Tourism Makassar
1.    Peta Pariwisata. Periksa Peta untuk mencari atraksi yang menarik dengan mudah.
2.   Hotspot. Tempat untuk Menemukan Pantai dan Pulau, Religius Spot, Kebudayaan, Sejarah dan masih banyak lagi.
3.    Discovery dan jelaah. Mencari Kuliner, Akomodasi, Entertaintment, Toko, Salon, Spa, Souvenir Spot dan masih banyak Lagi ..
4.    Penawaran khusus dari kota Makassar.
5.    Budaya Lokal. Periksa tentang sejarah Makassar, Budaya kami Berikut
6.    Event. Menampilkan Semua Acara di Kota Makassar
7.    Transportasi. Cari Angkutan Umum, Agen Travel, Bus, Taxi sini
8.  Info. Lihat Informasi tentang Medis, Rumah Sakit, Sekolah Tinggi, Pelayanan Publik, dan lainnya.
9.    Utility. Belajar Bahasa lokal, Konverter mata uang
10. Bermain Video. Bermain Our Promo Video


Berikut video gambaran tentang aplikasi Makassar Tourism


Adapun wujud implementasi e-pemerintahan/government juga dapat dilihat dari Kecamatan Panakkukang, yakni ketika masyarakat atau warga setempat yang ingin membuat Kartu Tanda Penduduk (KTP), Kartu Keluarga (KK), Pindah datang, pindah keluar, Surat Keterangan Kelahiran, Surat Keterangan Kematian, Surat Keterangan tidak mampu dan lain sebagainyam, maka pengurusannya dapat dilakukan dengan menggunakan alat elektronik, yakni computer, lactop, dipadukan dengan jaringan internet melalui website kependudukan, sehingga masyarakat tidak dibebani lagi dengan pekerjaan yang rumit, biaya yang murah dan mendapatkan mutu yang berkualitas, yang dicetak oleh Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil di Kota Makasssar dan layanan E-Kelurahan yang sudah berjalan di 11 Kelurahan di Kecamatan Panakukang, telah mempermudah pengelolaan administrasi data kependudukan. Sebab, pencatatan dan pendataan administrasi untuk surat rujukan, surat keterangan, hingga surat pengantar dibuat secara elektronik yang datanya tersimpan dengan aman dan lengkap di server Telkom. Pemanfaatan e-government juga sudah dilakukan di sejumlah sector, seperti dinas pendidikan melalui sisitem sekolah cerdas melalui data base siswa dan guru dan tenaga kependidikan lainnya, yang sebagain sudah terkoneksi secara on-line . selain itu dinas kesehatan juga memiliki sistem pelayanan informasi puskesmas dan rumah sakit yang mampu mengontrol stock dan kebutuhan obat serta alat kesehatan secara on line ,  dan dalam implementasinya layanan kesehatan terpadu ePuskesmas telah hadir di 10 Puskesmas dan Dinas Kesehatan Kota Makassar, sehingga Melalui layanan ini pasien dapat melakukan registrasi online menggunakan NIK (Nomor Identitas Kependudukan) sebelum datang ke Puskesmas tertentu. Layanan ePuskesmas juga membuat Dinas Kesehatan semakin termudahkan dalam memonitor data kesehatan masyarakat. serta kantor perizinan dengan penyediaan sistem arsip secara digital.










Komentar

Postingan populer dari blog ini

TEKNOLOGI INFORMASI DALAM PENDIDIKAN (HARDWARE DAN SOFTWARE)

KEJAHATAN HACKING SITUS PRESIDEN SBY